Bekerja dengan cara yang halal untuk menafkahi keluarga adalah perbuatan yang sangat mulia. Walaupun hasil yang diperoleh tidak selalu memuaskan, itu lebih baik dari pada memperoleh hasil yang selalu memuaskan dengan cara yang tidak halal. "Daripada menjadi koruptor yang suka korupsi, lebih menyenangkan menjadi tukang las yang gemar ngopi di pagi hari". he he he . . . .
Beberapa bulan yang lalu, resleting 2 tas saya rusak. Tanpa pikir panjang langsung saja saya bawa ke Tukang Sol Sepatu yang bertempat di Jln. Soekarno-Hatta, depan Penjara dan Kantor POS Ponorogo. Di sana berjejer rapi stand Tukang Sol Sepatu. Mereka menerima memperbaiki sepatu, sandal, tas, dan lain-lain.
Jln. Soekarno-Hatta adalah jalan raya yang sangat ramai. Banyak tempat umum berdiri di sana, seperti Pasar Songgolangit, bank, swalayan, sekolah, dll. Kondisi yang ramai, banyak orang yang berlalu-lalang di jalan ini, menjadi faktor pendukung kelancaran usaha Tukang Sol Sepatu.
Selain kegigihan bapak-bapak tukang Sol Sepatu, yang membuat saya tertarik memposting informasi ini di blog adalah nama komunitas mereka yang unik yaitu www.lazponorogo.com. Nama yang canggih dan tak ketinggalan zaman seperti keuleten dan kekreatifan tukang Sol Sepatu membantu orang yang memanfaatkan jasanya. Sehingga nama tersebut saya jadikan judul posting awal bulan ini. Maju terus pantang mundur pak!!! Semoga sukses dunia dan akhirat!!! Amin.
1 comment:
Kalo jahit tas kulit bisa nggak kak? Tolong di jawab yaaa.terimakasih sbelumnyaaa🙏🙏
Post a Comment
. . . salam damai dan terima kasih atas komentar dari sobat blogger . . .